-->

Berbakti Kepada Orangtua


www.mgmpsosiologijateng.com - Artikel Siswa,  Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh. Saya mendapat tugas sosiologi dari pak suhadi selaku guru sosiologi saya. Kali ini tugas nya dengan tema Berbakti kepada orang tua. Dengan berisi kan perjuangan orang tua dalam mendampingi, membimbing, memberi perhatian dan kasih sayang selama bersekolah.

Banyak cara untuk menggapai ridha Allah SWT, di antaranya adalah dengan berbakti kepada orang tua. Berbakti kepada kedua orang tua atau yang dalam istilah agama Islam disebut birrul walidain, bagi seorang muslim bukan sekadar memenuhi tuntutan norma susila dan norma kesopanan, namun yang utama adalah mentaati perintah Allah Ta’ala dan Rasul-Nya shallallahu ‘alaihi wa sallam. Birrul walidain tidak terbatas waktu, seorang anak tetap bisa menunjukkan bakti kepada ayah dan ibunya bahkan setelah keduanya tiada.

Kedua orangtua merupakan penyebab eksistensi (keberadaan) manusia di dunia ini. Oleh karena itu, sudah sepantasnya bahwa kita mempersembahkan bakti terbaik kepada kedua orangtua. Berbakti kepada kedua orangtua, bukan karena menjadi hak orang tua yang harus dipenuhi oleh anak-anaknya. Namun, juga merupakan kewajiban yang bersifat pasti yang telah diperintahkan Allah dan Rasul-Nya.

Sejak Covid-19 mulai mewabah di Tanah Air pada Maret 2020, pendidikan sekolah praktis berubah. Pembelajaran tatap muka tak dapat lagi dilakukan untuk sementara waktu.Tanggung jawab mendidik siswa oleh guru di sekolah praktis pindah ke pundak para orangtua,Peran ganda sebagai orangtua dan guru dijalani oleh setiap orangtua dengan segala kesibukan pekerjaan dan rutinitas harian mereka. Ketika ujian akhir selesai, rapor dibagikan, hingga wisuda daring dan drive thru, para orangtua dengan setia menjalani proses tersebut dan mendampingi anak-anak demi masa depan si buah hati.

Orang tua baik ayah maupun ibu menjadi garda terdepan yang mengawal anak-anaknya tetap belajar dirumah masing-masing. Sebelum adanya situasi ini, tidak banyak waktu orang tua dalam membimbing anaknya, bahkan sampai orang tua hanya sekedar sebagai pemenuh materi saja. Namun saat ini situasinya berubah, orang tua menjadi lebih banyak waktu dalam membimbing anaknya dan terjalin kedekatan emosional lebih dari sebelumnya.

Cinta yang tumbuh dalam keluarga itu adalah hal yang sangat penting.  Orang tua menjadi sosok yang sangat berperan penting dalam memenuhi hak tersebut. Ibu diharapkan mampu memberikan kasih sayang yang bersifat memberi kehangatan, menumbuhkan rasa diterima dan menanamkan rasa aman. Sedangkan kasih sayang ayah berguna untuk mengembangkan kepribadian, menanamkan disiplin, memberikan arah dan dorongan agar anak berani dalam menghadapi kehidupan.

Oleh karena itu memberikan kasih sayang kepada anak harus dilakukan secara prioritas.

Harta yang paling berharga adalah keluarga

Istana yang paling indah adalah keluarga

Puisi yang paling bermakna adalah keluarga

Mutiara tiada tara adalah keluarga. 

Asekkkk asek jadi bernyanyi nih yee heheh canda 😋✌

Sekian dari saya, maaf apabila ada kata yang kurang berkenan saya ucapkan mohon maaf sebesar besarnya. 

Sassalamuallaikum warahmatullahi wabarakatuh .

Penulis adalah Rahma M kelas 12 IPS 4 nomor absen 26 

Keterangan: Artikel ini juga tayang di https://inikansenjaku.blogspot.com/2021/04/berbakti-kepada-orang-tua.html 


0 Response to "Berbakti Kepada Orangtua "

Posting Komentar

Iklan Bawah Artikel